Sabtu, 13 Agustus 2016

Fodim's Highlight

Promosi UKM Fodim 2016

Fodim percaya bahwa setiap orang memiliki pemikiran yang hebat. Namun, kebanyakan dari mereka enggan untuk mengungkapkan pemikirannya. Mengapa? Hal ini dikarenakan mereka takut disangka pemikirannya berbeda dengan yang lain atau takut pesan yang diungkapkan tidak tersampaikan dengan baik, sehingga yang mereka lakukan adalah diam dan tidak melakukan apa-apa. Tetapi, jika ada sesuatu tindakan yang dilakukan, seperti mengungkapkan pendapat, seseorang bisa mendapatkan teman baru, pengalaman baru, bahkan memperluas koneksi.

Fodim dapat menjadi jawaban untuk menyalurkan pemikiran seseorang menjadi aksi melalui diskusi. Diskusi yang diadakan oleh Fodim akan membantu seseorang mengungkapkan isi dari pemikirannya, sehingga memberi kesempatan kepada mereka untuk melakukan aksi. Selain itu, Fodim dapat membantu mahasiswa untuk mengasah soft skills yang dapat menunjang mereka dalam dunia perkuliahan.

Dengan melihat fenomena tersebut, maka Unit Kegiatan Mahasiswa Forum Diskusi Ilmiah Mahasiswa (UKM Fodim) mengangkat tema Promosi tahun 2016 adalah “ConnecTHINK to ACTION”. Fodim ingin menjadi wadah yang tepat untuk menyalurkan aksi dari pemikiran mahasiswa. Oleh karena itu, Fodim sangat bahagia melihat banyak mahasiswa baru di Unika Atma Jaya yang antusias mendatangi stan UKM Fodim yang terdapat di Hall C pada 3 Agustus lalu.
Tak hanya sekadar melihat kegiatan apa saja yang ada di Fodim, tetapi para mahasiswa baru juga diajak untuk berpartisipasi dalam menyalurkan aspirasi mereka melalui silent discussion: “ATMA SAYS” mengenai harapan mereka setelah menjadi mahasiswa. Banyak mahasiswa baru yang datang ke stan Fodim dan menyampaikan harapannya agar bisa lulus menjalani perkuliahan selama empat tahun dengan Indeks Prestasi (IP) yang tinggi. Namun, ada juga yang berharap bisa lebih aktif dan lebih baik setelah menjadi mahasiswa.


“Banyak yang bilang bahwa organisasi dan kuliah tidak sejalan, namun Fodim membuktikan bahwa softskill yang didapat berguna untuk dunia kuliah maupun dunia kerja nantinya.”

Hadi Santoso – Sipostaru XXI

-Faculty of Economy ’12 (Cum Laude) - Associate at KPMG Indonesia-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar